Senin, 03 Maret 2014

Notulen Bulan Juni 2013


HASIL RAPAT KOORDINASI PKK
KELURAHAN METESEH KECAMATAN TEMBALANG
1. Tanggal Rapat                   : 16 Juni 2013
2. Waktu                                : 15.30 s/d selesai
3. Tempat Rapat                    : Balai Kelurahan Meteseh
4. Macam Rapat                    : Rapat Koordinasi
5. Pimpinan Rapat                 : Plt. Ketua TP. PKK Kelurahan Meteseh
    Jumlah Yang diundang      : 40 orang
    Jumlah Yang Hadir            : 27 orang
    Jumlah Yang Tidak Hadir   : 13 orang
Susunan Jalannya Rapat :
1. Pembukaan
2. Mars PKK dilanjut dengan do'a
3. Pembacaan Notulen
4. Pengarahan dari Plt. Ketua TP. PKK Kelurahan Meteseh
5. Laporan Per bidang dan Pokja
6. Keputusan Yang Diambil
7. Lain-Lain
8. Penutup
Uraian Jalannya Rapat :
  1. Rapat dibuka oleh petugas dari RW X dengan ucapan salam dan terima kasih atas kehadiran ibu-ibu.
  2. Menyanyikan lagu Mars PKK dilanjutkan dengan do'a yang dipimpin oleh petugas dari RW X.
  3. Pembacaan Notulen oleh sekretaris, ibu Yusuf, disampaikan dengan baik dan disyahkan oleh Plt. Ketua TP. PKK Kelurahan Meteseh, Ibu Indahwati Handayani.
  4. Pengarahan dari Plt. Ketua TP. PKK Kelurahan Meteseh sbb :
  • Ibu Plt. Ketua TP. PKK Kelurahan Meteseh, Ibu Dra. Indahwati Handayani mengucapkan terima kasih atas kehadiran ibu-ibu semua pada pertemuan rutin sore hari ini, semoga pertemuan ini dapat berjalan dengan lancar dan bermanfaat bagi semua.
  • Memperkenalkan ibu Ketua Kelompok PKK dari RW XV yang baru, Ibu Istajib
  • Ibu Indah masih meminta data warga untuk pelatihan membatik secepatnya, nanti setelah data terkumpul akan segera dijadwal waktunya untuk pelatihan batik di batik semarang 16, nantinya ibu-ibu bisa memperoleh pelatihan membatik secara gratis dan apabila sudah terampil bisa membantu membatik dari rumah, dan disetorkan ke batik 16, hal tersebut tentunya bisa menambah income keluarga. 
  • Dalam rangka menghadapi Lomba Ramah Lingkungan di Minggu ke 3 bulan Juni dan Lomba 10 Program Pokok PKK tanggal 2 Juli, telah dipilih lingkungan yang akan mengikuti Lomba Lingkungan Sehat, yaitu RW 23, jadi dimohon untuk mempersiapkan lingkungannya. Untuk Bank Sampah yang akan mewakili lomba adalah Dawis Mawar 1 RT 03 RW XVIII.
  • Dalam Rangka 17 Agustusan, akan diadakan lomba-lomba sebagai berikut : (1) lomba menghias taplak (2) lomba menghias toples bekas (3) Lomba menghias nasi kuning. Untuk menghias nasi kuning pelaksanaan lomba akan dilaksanakan insyaAllah pada tanggal 17 Agustus malam pada saat perayaan 17 Agustus tingkat kelurahan Meteseh di Batik Semarang 16. Utk kriteria lomba tumpeng : harga max Rp. 150.000 dan dapat dikonsumsi sebanyak 15 orang.
  • Karena luasnya wilayah Kelurahan Meteseh, dan supaya informasi bisa cepat sampai, maka bulan Bulan Juli 2013 utk Undangan Rapat Koordinasi akan melalui SMS, dan apabila ada klp. PKK RW yang memerlukan Undangan untuk arsip, bisa diambil pada saat rapat koordinasi. Warga juga dapat melihat undangan melalui website pkk Meteseh di alamat : http ://pkkmeteseh.blogspot.com       
5. Laporan Perbidang dan Pokja 

Sekretaris : ( Ibu Yusuf )
  • Kelompok PKK RW yang sudah mengikuti Pelatihan SIM PKK antara lain sebagai berikut : (1) RW XI : tanggal 20 April 2013 pukul 18.30 s/d selesai. (2) RW XIII : tanggal 4 Mei 2013 pukul 16.00 s/d selesai. (3) RW XVII : tanggal 4 Mei 2013 pukul 18.30 s/d selesai. (4) RW XVI tanggal 5 Mei 2013 pukul 10.00 s/d selesai. (5) RW XII : tanggal 25 Mei 2013 pukul 16.00 s/d selesai. (6) RW XIX : tanggal 4 Juni 2013 pukul 18.30 s/d selesai. (7) RW XIV : tanggal 9 Juni 2013 pukul 10.00 s/d selesai. Jadwal selanjutnya adalah : (8) RW XXI : tanggal 23 Juni 2013 pukul 10.00. (9) RW XVIII : tanggal 25 Juni 2013 pukul 18.30. (10) RW XXIV dan (11) RW XV.
  • Untuk pengumpulan kliping dimohon setiap bulan tetap dikumpulkan.
  • Untuk mengakses data dan informasi PKK Kelurahan Meteseh, warga dapat membuka website PKK Meteseh, di situ warga dapat melihat Undangan Rapat Koordinasi, Notulen, Profil PKK dll. Juga bisa saling menyapa di kolom komentar.
Bendahara :  ( Ibu Suminah )
Saldo Awal         : Rp.     6.475
Pemasukan        : Rp. 526.000
Pengeluaran       : Rp. 415.440
Saldo Akhir         : Rp. 117.035

Pokja I : ( Ibu Istianah )

  • Permintaan Data Kebudayaan kepada kelompok PKK RW
  • Penggunaan Uang Jimpitan Pokja I antara lain untuk : Kegiatan Sosial atau pemberian santunan kepada AUS-KM (bekerja sama dengan Pokja II) pemberian santunan kepada lansia. Pemberian santunan dilaksanakan pada saat perayaan HKG PKK setiap tahunnya.
  • Untuk saldo uang Kencleng atau dana sukarela sampai dengan bulan Juni 2013 Rp. 474.000
  • Penyampaian Sosialisasi HIV AIDS (kerjasama dengan Pokja IV)
Pokja II : ( Ibu Agus Sehana )
Permintaan data kepengurusan BKB yang terbaru apabila ada perubahan. Data yang sudah masuk : Kelompok BKB RW XXI dan Kelompok BKB RW XXII. Kepengurusan BKB adalah sbb : KETUA, SEKRETARIS, BENDAHARA dan ANGGOTA.

Pokja III :  -

Pokja IV : ( Ibu Tri Handayani )
  • Dalam rangka Hari Keluarga Nasional pada tanggal 29 Juni, Bapermas Per & KB (dahulu BKKBN) akan mengadakan KB gratis IUD plus : yaitu selain KB IUD akan juga mendapat Papsmear gratis, bertempat di Kecamatan Banyumanik pada tanggal 26 Juni 2013 (pagi) kuota dibatasi 80 orang. Akan ada juga Bazar Amal, yaitu penjualan sembako setengah harga.
  • Pada tanggal 22 Juni 2013 Dalam rangka Hari Bhayangkara, RS. Bhayangkara mengadakan KB gratis : MOP, MOW, IUD dan Implant.
  • Penyampaian Sosialisasi HIV AIDS : (materi sudah diterimakan kepada masing2 kelompok PKK RW) kerjasama dengan Pokja I.
6. Keputusan Yang Diambil :
  • Untuk pengumpulan hasil lomba kreasi taplak dan kreasi toples bekas dikumpulkan pada saat Rapat Koordinasi bulan depan.
  • Rapat Koordinasi bulan depan yang bertepatan dengan bulan puasa tetap diadakan, jadwal akan dilaksanakan minggu pagi.
7. Lain-Lain : Petugas bulan depan RW XI

8. Penutup :
Rapat ditutup pada pukul 17.45 WIB dengan ucapan salam dan terima kasih serta do'a bersama.

                                                                                                               Semarang, 16 Juni 2012
Mengetahui,
Plt. Ketua TP. PKK Kel. Meteseh                                                           Wk. Sekretaris I,



Ny. Dra. Indahwati Handayani                                                              Ny. Bambang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar